Search

Tahun Baru, Resolusi Penting dan Sederhana Ini Perlu Diperhatikan - Tempo

TEMPO.CO, Jakarta - Resolusi di tahun baru tidak perlu muluk-muluk, yang penting dapat membawa kebaikan dalam hidup. Menurut Psychologytoday.com, ada empat kategori resolusi ideal yang bisa dipilih demi hidup yang lebih bermakna.

Resolusi 2020 ini tidak hanya berguna dalam jangka pendek, tetapi juga jangka panjang kehidupan. Apa saja itu?

Peduli pada diri sendiri
Anda bisa merumuskan resolusi seperti lebih rutin berolahraga, lebih banyak makan sayur, dan tidur yang cukup. Hal ini terlihat sepele, tetapi sebenarnya banyak orang yang gagal melakukannya dengan alasan kesibukan dan tidak sempat.

Perbaikan kualitas kesehatan merupakan bukti dari kepedulian terhadap diri sendiri. Anda perlu menjaga kesehatan untuk mencapai rencana-rencana besar lain. Pastikan untuk lebih peduli pada diri sebagai bagian dari resolusi tahun baru.

Memberi lebih banyak
Setelah peduli kepada diri sendiri, kini waktunya untuk lebih peduli pada orang lain. Pikirkan resolusi yang bisa membuat Anda memberi lebih banyak pada tahun ini. Pemberian itu tidak selalu berupa uang, misalnya memberikan waktu yang berkualitas untuk teman atau keluarga. Selain itu, Anda bisa mulai belajar menyisihkan uang untuk amal dan sosial.

Tidak banyak orang membuat resolusi untuk memberi lebih banyak karena dia tidak mengetahui manfaat besar dari memberi. Padahal, dengan memberi, seseorang bisa merasakan bahagia dan sejahtera. Hal ini terjadi karena saat memberi kita dapat merasakan kehangatan, kebaikan, dan ketulusan. Semua emosi positif ini bermanfaat bagi keseimbangan hidup.

Menyelesaikan lebih banyak
Apabila selama ini Anda merasa melangkah sangat lambat, inilah saatnya melangkah maju lebih cepat. Salah satunya adalah dengan membuat resolusi untuk bekerja lebih baik dan lebih banyak.

Jika Anda seorang pelajar, belajarlah lebih tekun. Jika bekerja, berjuanglah lebih keras. Jika memiliki utang, menghematlah segera. Jika banyak menghabiskan waktu untuk online, cari aktivitas lain yang lebih bermanfaat. Pikirkan dan lakukan hal-hal bermakna yang menolong Anda untuk bertumbuh lebih baik setiap hari.

Lakukan hal yang menyenangkan
Resolusi tahun baru sering dibuat sangat serius dan kaku sehingga kita melupakan hal-hal yang menyenangkan. Pikirkan resolusi yang dapat membuat senang di kemudian hari, misalnya liburan, melakukan hobi, bertemu dengan orang-orang yang menyenangkan, dan lain-lain.

Untuk empat kategori di atas, Anda bisa menerjemahkannya sesuai dengan kebutuhan dan kemampuan masing-masing.

Let's block ads! (Why?)



"penting" - Google Berita
January 03, 2020 at 10:20AM
https://ift.tt/2rTHW2G

Tahun Baru, Resolusi Penting dan Sederhana Ini Perlu Diperhatikan - Tempo
"penting" - Google Berita
https://ift.tt/2mMnZYW

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Tahun Baru, Resolusi Penting dan Sederhana Ini Perlu Diperhatikan - Tempo"

Post a Comment

Powered by Blogger.