Bandar Lampung (Lampost.co) -- Asupan pada masa kehamilan penting bagi tumbuh kembang anak. Pada periode ini, kebutuhan asuh, asih, asah anak, harus terpenuhi agar perkembangan anak berjalan maksimal.
Demikian rangkuman dari seminar kesehatan yang diselenggarakan Rumah Sakit Imanuel, Sabtu, 7 Maret 2020. Seminar kali ini mengangkat tema "Optimalkan Tumbuh Kembang Anak'.
Seminar tersebut mengupas bagaimana mempersiapkan kehamilan untuk tumbuh kembang anak, bagaimana tumbuh kembang anak yang normal, kelainan tumbuh kembang anak, rehabilitasi anak mencapai tumbuh kembang, dan membentuk karakter anak jaman sekarang.
Dr Herbert Erwin Yunismar selaku ketua pelaksana mengungkapkan tujuan seminar ini untuk mengedukasi para orang tua. Menurutnya orang tua perlu pemahaman tumbuh kembang anak, untuk memenuhi kebutuhan dasar anak, kebutuhan asuh, asih, asah anak agar perkembangan anak baik.
"Saat ini Rumah Sakit Imanuel sudah membuka klinik tumbuh kembang anak untuk deteksi dini perkembangan anak. Layanan ini terdiri dari berbagai dokter spesialis kandungan, spesialis anak, dan lainnya," ujarnya yang sekaligus dokter spesialis anak tersebut.
Ia memaparkan kebutuhan asuh atau juga disebut biomedis adalah kebutuhan menyangkut asupan gizi anak selama dalam kandungan dan setelahnya. Hal ini juga menyangkut pemenuhan gizi seimbang, serta perawatan kesehatan.
"Ada juga kebutuhan asah, yang dapat meningkatkan perkembangan mental psikososial anak, seperti kecerdasan, kreativitas, kepribadian, moral," ujarnya.
Ia memaparkan yang terpenting kebutuhan asih, menimbulkan rasa aman (emotional security) dengan kontak fisik dan psikis sedini mungkin dengan ibu. Kebutuhan anak akan kasih sayang, diperhatikan dan dihargai, pengalaman baru, pujian, tanggung jawab untuk kemandirian sangatlah penting untuk diberikan.
Abdul Gafur
"penting" - Google Berita
March 07, 2020 at 04:46PM
https://ift.tt/39yb3Jj
Asupan Tepat Penting untuk Mengoptimalkan Tumbuh Kembang Anak - Lampost
"penting" - Google Berita
https://ift.tt/2mMnZYW
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Asupan Tepat Penting untuk Mengoptimalkan Tumbuh Kembang Anak - Lampost"
Post a Comment