Search

Guys, Raditya Dika Bilang Gelisah Itu Penting agar Sukses - detikInet

Solo -

Buat anak muda yang suka gelisah, apalagi soal masa depan, rupanya hal itu bisa jadi hal positif lho. Raditya Dika menyebut sebagai salah satu hal penting dalam usaha meraih kesukesan.

Sosok multitalenta itu mengatakannya di acara 'detikcom Goes to Campus - dYouthizen' di Auditorium GPH Haryo Mataram UNS, Solo, Rabu (4/3). Acara ini di antaranya turut dimeriahkan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dan Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini.

Dalam sesi talkshow, Ganjar yang bertindak sebagai moderator awalnya bertanya kepada Raditya Dika mengenai pengalamannya dalam merintis kesuksesan, khususnya ketika sudah duduk di bangku kuliah.

"Yang paling penting saat kuliah, 'panggilannya' apa? Semua hal, mulai dari mata kuliah sampai pertanyaan ke dosen, baiknya ditujukan untuk purpose kita di masa depan, untuk apa dan bagaimana mendapaatkan yang kamu inginkan, itu purpose," ucapnya.

Setelah itu, Raditya Dika pun menyebut bahwa anak muda sejatinya tak perlu terlalu gelisah menghadapi masa depan. Yang lebih penting justru adalah mengarahkan kegelisahan itu menjadi sesuatu yang kreatif, positif, dan konstruktif.

"Cari kegelisahan. Harus gelisah dulu," ucap Raditya seraya mengungkap bahwa tulisannya di novel 'Kambing Jantan' pun adalah buah dari kegelisahannya semasa SMA.

"Semakin kita gelisah, akan semakin tulus dan jujur. Bisnis pun seperti itu. Gojek, misalnya, berawal dari kegelisahan ingin memfasilitasi kebutuhan. Kegelisahan itu penting," imbuhnya.

Raditya Dika kemudian menegaskan bahwa kegelisahan itu lantas harus dikomunikasikan sebaik mungkin menjadi bentuk yang kreatif. Selain itu, dari pengalamannya, ia pun menambahkan pentingnya kolaborasi dalam upaya meraih kesuksesan di masa depan.

"Buat YouTuber, komedian, buat kami daripada kompetisi mendingan kolaborasi dan bisa tumbuh bareng," ucapnya.

Risma langsung menimpali, "masa depan bisnis adalah kolaborasi. Habis lulus kuliah nggak mungkin tiba-tiba punya modal besar kecuali orang tuanya... baiknya memang kolaborasi."

Terkait kolaborasi, Raditya Dika pun mengingatkan agar anak muda tak langsung gengsi jika ada orang lain yang punya bisnis serupa. Bukan apa-apa, ini toh bisa jadi peluang kolaborasi.

"Masalah ego anak muda saat lihat bisnis yang sama, 'wah ini saingan gue'. (Padahal) gimana caranya duduk bareng, tumbuh bareng. Itu perspektif yang tidak dimiliki banyak orang, tapi penting," sebutnya.

Simak Video "dYouthizen: A New Basecamp for YOU!"
[Gambas:Video 20detik]
(krs/fyk)

Let's block ads! (Why?)



"penting" - Google Berita
March 04, 2020 at 03:01PM
https://ift.tt/2TjZ64o

Guys, Raditya Dika Bilang Gelisah Itu Penting agar Sukses - detikInet
"penting" - Google Berita
https://ift.tt/2mMnZYW

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Guys, Raditya Dika Bilang Gelisah Itu Penting agar Sukses - detikInet"

Post a Comment

Powered by Blogger.