Search

Walkot Jaksel Cari Pembuang Endapan Semen: Yang Penting Jangan Banjir Dulu - detikNews

Jakarta - Wali Kota Jakarta Selatan Marullah Matali akan mencari pihak yang bertanggung jawab atas mengendapnya semen di saluran air di Kebayoran Baru. Namun, menurutnya yang terpenting adalah membuat aliran air tak tersumbat terlebih dahulu.

"Iya, nanti kita cari penyebabnya seperti apa siapa yang bertanggung jawab, kalau misalnya kita temukan orangnya kita berikan perhatian nanti kita lihat sejauh mana langkah atau perbuatan yang dia lakukan," kata Marullah Matali saat dihubungi, Sabtu (23/11/2019).

"Sekarang yang paling penting jangan sampai ini menyumbat," sambungnya.


Marullah mengatakan pihak Sudin Sumber Daya Air (SDA) Jaksel sudah melapor soal temuan endapan semen tebal di saluran air tersebut. Dia lalu meminta pasukan biru untuk menangani endapan tersebut.

Marullah enggan berbicara soal pihak yang bertanggung jawab atas munculnya endapan semen. Dia meminta petugas fokus agar memasuki musim penghujan endapan tersebut tak menyebabkan banjir.

"Bisa jadi, tapi kita belum bicara soal itu. Tapi yang paling penting perintah saya ke temen-temen, jangan apa penyebabnya dulu jangan sampai nanti musim penghujan, ada hujan jadi nyumbat (sehingga) banjir. Kita fokus pada penyelesaian," tuturnya.

Let's block ads! (Why?)



"penting" - Google Berita
November 23, 2019 at 10:02PM
https://ift.tt/2QHEi5M

Walkot Jaksel Cari Pembuang Endapan Semen: Yang Penting Jangan Banjir Dulu - detikNews
"penting" - Google Berita
https://ift.tt/2mMnZYW

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Walkot Jaksel Cari Pembuang Endapan Semen: Yang Penting Jangan Banjir Dulu - detikNews"

Post a Comment

Powered by Blogger.