Search

2 WNI di Kamboja Berbagi Kiat Penting untuk Sembuh dari Corona - detikNews

Phnom Penh -

Dua warga negara Indonesia (WNI) di Kamboja yang terinfeksi virus Corona (COVID-19) telah dinyatakan sembuh. Mereka pun berbagi kiat-kiat penting agar bisa sembuh dari penyakit ini.

Ketika menjalani perawatan, kedua WNI mengaku mengkonsumsi sejumlah obat-obatan, seperti obat anti malaria, obat tidur dan pelancar BAB, vitamin E, A, C, D, minyak ikan serta beberapa vitamin lainnya untuk stamina tubuh. Selain itu, mereka juga mengkonsumsi obat herbal hingga ikan salmon kukus.

"Kami minum minuman herbal seperti jahe hangat dicampur madu dan daun sereh, makan makanan sehat dan bergizi seperti steak, ikan salmon kukus, dan sayur-sayuran hijau seperti brokoli, serta buah-buahan seperti pepaya, kiwi, dan pisang. Kami juga mencuci hidung dengan air garam setiap 2 hari sekali," kata kedua WNI tersebut dalam keterangan tertulis yang disampaikan oleh KBRI Phnom Penh, Selasa (21/4/2020).

Kedua WNI juga berbagi info tentang pentingnya olah raga. Mereka rutin jalan dan lari (konsisten 10 menit untuk melihat kekuatan pernafasan paru-paru), setiap pagi hari sekitar pukul 09.00 - 10.00 dan sore hari sekitar pukul 16.00 - 17.00 waktu setempat.

Selain itu, menurut mereka kunci utama agar bisa sembuh dari COVID-19 adalah jiwa harus selalu tenang. Pasien Corona harus tetap bahagia dan berserah diri kepada Tuhan.

"Kunci utama lainnya yaitu kita berusaha untuk menjaga ketenangan jiwa/tidak stres, tidak panik dan takut berlebihan, berusaha menguatkan diri dan bahagia, serta menyerahkan sepenuhnya kepada Tuhan YME dan tim medis RS Siem Reap untuk penanganannya," ungkap keduanya.

Let's block ads! (Why?)



"penting" - Google Berita
April 21, 2020 at 01:43PM
https://ift.tt/3bogWcY

2 WNI di Kamboja Berbagi Kiat Penting untuk Sembuh dari Corona - detikNews
"penting" - Google Berita
https://ift.tt/2mMnZYW

Bagikan Berita Ini

0 Response to "2 WNI di Kamboja Berbagi Kiat Penting untuk Sembuh dari Corona - detikNews"

Post a Comment

Powered by Blogger.