Search

Pekan Imunisasi Dunia, Cari Tahu Alasan Imunisasi Itu Penting! - Suara.com

Suara.com - Pekan Imunisasi Dunia, Cari Tahu Alasan Imunisasi Itu Penting!

Pekan Imunisasi Dunia (PID) selalu diperingati pada minggu ke-4 bulan April. Kegiatan ini dilaksanakan lebih dari 180 negara, termasuk Indonesia.

Pada Pekan Imunisasi Dunia tahun 2020 ini, kita semua perlu memahami pentingnya imunisasi untuk anak. Karena, beberapa orang mungkin belum paham pentingnya imunisasi dan cara kerjanya.

Imunisasi merupakan salah satu cara terbaik untuk melindungi diri sendiri, anak-anak dan generasi masa depan dari penyakit menular. Bila Anda memvaksinasi, artinya Anda telah menghindari penyakit menular yang bisa mengancam orang lain.

Karena, imunisasi atau vaksinasi ini tidak hanya menjaga keluarga Anda, tetapi juga orang di sekitar. Bila semakin banyak orang yang mendapat vaksin, maka makin sedikit orang yang berisiko terinfeksi penyakit menular.

Cara kerja semua imunisasi pun sama. Vaksinasi ini menggunakan sistem kekebalan tubuh untuk meningkatkan perlindungan sebelum terinfeksi.

Ilustrasi vaksin. (Shutterstock)
Ilustrasi vaksin. (Shutterstock)

Jika Anda terinfeksi suatu penyakit setelah divaksinasi, tubuh akan bekerja melindungi Anda dari penyakit atau Anda hanya akan mengalami gejala ringan.

Lalu, bagaimana jika orang tidak bisa diimunisasi?

Beberapa orang memang tidak bisa divaksinasi. Karena, mereka terlalu muda atau sedang sakit kronis.Anda bisa membantu melindungi orang-orang yang rentan ini dengan memvaksinasi diri sendiri dan keluarga.

Saat banyak orang sudah divaksin, maka penyebaran penyakit akan melambat atau berhenti total. Jadi, penyakit tidak akan menyebar selama banyak orang yang divaksin.

Let's block ads! (Why?)



"penting" - Google Berita
April 25, 2020 at 07:14PM
https://ift.tt/2S1Mmyj

Pekan Imunisasi Dunia, Cari Tahu Alasan Imunisasi Itu Penting! - Suara.com
"penting" - Google Berita
https://ift.tt/2mMnZYW

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Pekan Imunisasi Dunia, Cari Tahu Alasan Imunisasi Itu Penting! - Suara.com"

Post a Comment

Powered by Blogger.